Rencana 500 TKA China Masuk Sultra Diwarnai Penolakan

Rencana kedatangan 500 tenaga kerja asing (TKA) asal China di Sulawesi Tenggara (Sultra) diwarnai penolakan dari sejumlah pihak. Salah satunya dari Jaringan Demokrasi Indonesia (JaDI) Sultra.

Sebelumnya, Gubernur Ali Mazi mengizinkan 500 TKA asal negeri tirai bambu menginjakkan kaki di Sultra karena sudah memasuki new normal.

Namun, menurut Ketua Presidium JaDI Sultra, Hidayatullah, kedatangan para TKA ke Morosi, Kabupaten Konawe itu justru bertentangan dengan konsep new normal.

Menurut dia, yang dimaksud new normal di tengah pandemi virus corona adalah kehidupan normal dengan tatanan baru dimana masyarakat harus menjaga produktivitas tetapi tetap aman dari Covid-19.

"Kebijakan ini (memasukkan TKA) namanya abnormal," kata Hidayatullah, Selasa (16/6).

Mantan Ketua KPU Sultra ini menyebut, subjek produktivitas ditingkatkan dalam konsep new normal adalah masyarakat Indonesia. Bukan TKA, termasuk asal China.

Harusnya Pemprov Sultra membuat kebijakan yang bisa membuat masyarakat lokal lebih produktif di era new normal, bukan malah menghadirkan pekerja asing.

"Karena 500 TKA itu masuk di Sultra di tengah pendemi Covid-19 ini merupakan hal yang tidak lazim dan tidak boleh terjadi tapi dibuat terjadi. Ini menjadi abnormal namanya," jelasnya.

Mengenai pernyataan Ali Mazi bahwa masuknya TKA China ini untuk mengembalikan gairah ekonomi di Sultra, Hidayatullah tak sependapat. Menurutnya pendapat itu hanya bentuk kepasrahan kepala daerah akibat tekanan dari pemerintah pusat dan pemodal.

"Gubernur tidak boleh aneh-aneh begini statemennya. Masa iya harus masuk TKA baru bisa bergairah itu aktivitas ekonomi masyarakat kita? Ini bukan kebijakan tapi kepasrahan," jelasnya.

Hidayatullah menyebut, penolakan TKA ini bukan pada konteks menolak investasi. Namun lebih dari itu, ia meminta agar pemerintah daerah lebih mempertimbangkan psikologis kepentingan masyarakat dalam pemenuhan pekerjaan.

"Pemerintah harus lebih kepada kesejahteraan rakyat melalui pemenuhan lapangan kerja. Rakyat harus lebih diutamakan daripada tenaga kerja asing betapapun kita perlu investasi. Apalagi di tengah pendemi covid-19 ini," katanya.

Sebelumnya, Ali Mazi menyebut perizinan kedatangan 500 TKA China ini semua dikeluarkan pemerintah pusat dan telah memenuhi syarat.

Selain itu, kedatangan para TKA juga ini menurutnya sudah tepat karena Indonesia sudah memberlakukan new normal.

"Pemerintah daerah tidak boleh bertentangan dengan pemerintah pusat.Mereka ini tenaga ahli dan produksinya juga dari China. Bahasanya dari China semua," kata Ali Mazi.

Ia juga menyebut, kehadiran TKA China ini akan mengembalikan gairah ekonomi di Sultra yang sebelumnya sempat lesuh akibat pandemi virus corona.

Politikus NasDem ini mengaku, kehadiran TKA China tidak akan merugikan pekerja lokal. Sebab, klaim dia, setiap satu TKA nanti akan didampingi oleh lima sampai tujuh orang pekerja lokal. cnnindonesia.com

Related Posts

Nama

212,21,abu janda,2,Aceh,1,ade armando,4,Ahok,10,Akbar,1,Akbar Alamsyah,1,Anies,20,anies baswedan,25,Aparat,2,Arteria Dahlan,1,Badudu,2,Bahar Smith,1,Banjarnegara,1,Banser,3,Batik,1,BBM,1,Bernard,1,BNI,1,BNPT,1,BPJS,62,BUMN,1,Buzzer,4,Cadar,1,Caleg,1,Celana Cingkrang,1,China,82,Cina,8,Corona,170,covid,1,Dandim Kendari,1,Demo,12,Demokrat,1,Demonstrasi,2,Denny Siregar,1,Din Syamsuddin,1,DPR,10,DPRD,1,dunia islam,8,e-KTP,1,Ekonomi,9,Elpiji,1,Emak-emak,1,erdogan,4,Fachrul Razi,2,fadli zon,2,Fahira,1,Faizal Amir,1,Fakta atau Hoaks,1,Filipina,1,FPI,7,Gatot Nurmantyo,1,Gempa,1,Gerindra,2,gibran,3,GNPF,2,Guru,6,Gus Nadir,1,ILC,1,Impor,1,india,52,Indonesia,138,Irak,1,israel,1,Istana,1,itali,1,Iwan Bule,1,Iwan Fals,1,jakarta,2,Jiwasraya,1,Jogja,1,jokowi,61,Kapolri,1,Karhutla,1,Kemenag,1,Kim Jong Un,1,Komnas HAM,3,komunis,1,Korupsi,2,Koruptor,2,Korut,1,KPK,18,Krisdayanti,1,Krisis,1,La Nyalla,1,LBH,1,Lem Aibon,1,london,2,Luhut,6,Ma'ruf Amin,1,Mahasiswa,2,Masjid,1,Maulana,1,Megawati,1,mekah,1,Meksiko,1,Menag,9,Menteri Agama,1,Moeldoko,2,mozaik,6,Mualaf,2,muallaf,4,MUI,3,Muslim Uighur,10,Muslim United,1,Napi,1,nasional,103,Ninoy Karundeng,7,Novel,1,Novel Baswedan,22,NU,1,Nyoman Dhamantra,1,Ojol,1,Oposisi,1,pakistan,1,PAN,1,Papua,4,Parlemen,1,PBNU,3,PDIP,22,Pemerintah,1,Pendemo,1,PKI,5,PKS,4,PNS,1,Polisi,17,prabowo,6,prancis,3,Prostitusi,1,PSI,3,Puan Maharani,9,Radikal,1,Randy,1,Riset Oxford,1,risma,1,Rizal Ramli,1,RKUHP,2,Rocky Gerung,1,Romi,2,ruslan,9,ruu hip,2,RUU KUHP,3,Sampah,1,SBY,4,sejarah,1,Setnov,5,Siswa STM,2,Sri Mulyani,3,Survei,1,Surya Paloh,1,teknologi,1,Tito,1,Tito Karnavian,2,TNI,2,TV One,1,UAS,5,Ustadz Abdul Somad,1,Ustaz Abdul Somad,2,Utang,1,video,19,Wakil Rakyat,1,Wamena,6,Warga,1,Wiranto,21,Yasonna Laoly,4,YLBHI,2,YouTube,1,Yudian Wahyudi,1,zakir naik,1,
ltr
item
Jurnalmuslim.com: Rencana 500 TKA China Masuk Sultra Diwarnai Penolakan
Rencana 500 TKA China Masuk Sultra Diwarnai Penolakan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjdYe2oMc0OzQoNX74E8mYfH-gMz_45Vf43RGUNpLK1Oo2VCnYdwT_xozSSSeysIpDU-a6ssj00SCBC2oqseZYx-2wIKNQJdYdSGUJ9l_yGMmTc-bjaRI1e81RVSVijbyoTu1E3a-jPwRo/s320/2723f528-b235-4963-9d97-56a442a34e55_169.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjdYe2oMc0OzQoNX74E8mYfH-gMz_45Vf43RGUNpLK1Oo2VCnYdwT_xozSSSeysIpDU-a6ssj00SCBC2oqseZYx-2wIKNQJdYdSGUJ9l_yGMmTc-bjaRI1e81RVSVijbyoTu1E3a-jPwRo/s72-c/2723f528-b235-4963-9d97-56a442a34e55_169.jpg
Jurnalmuslim.com
https://www.jurnalmuslim.com/2020/06/rencana-500-tka-china-masuk-sultra.html
https://www.jurnalmuslim.com/
https://www.jurnalmuslim.com/
https://www.jurnalmuslim.com/2020/06/rencana-500-tka-china-masuk-sultra.html
true
6862602137569180894
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy